Sumenep, klix.co.id – Menteri Sosial RI Tri Rismaharini melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Minggu pagi (29/1/2023).
Dalam Kunjungannya, Mensos Risma menyerahkan bantuan ATENSI senilai Rp 12.350.000 dan bantuan donasi kitabisa.com senilai Rp 70.612.300, kepada Assyifa Aulia Susanti (2), anak yang lahir tanpa anus (atresia ani), anak pertama pasangan Susi Susanti (30) dan Iwan Supianto (29). Warga Desa Kangayan, Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep, Jawa timur.
“Bantuan ATENSI yang diserahkan berupa uang tunai sebesar Rp 5 juta, bantuan kewirausahaan untuk toko kelontong sebesar Rp4,35 juta, bantuan sembako, bantuan perlengkapan sehari-hari, bantuan nutrisi, pakaian, mainan, dan lain-lain sebesar Rp3 juta,” Tuturnya.
Selain itu, Mensos Risma Juga telah melakukan tindak lanjut terhadap kondisi medis yang dialami Assyifa dengan memberikan perawatan medis di RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep untuk dirujuk ke RSUD dr. Soetomo Surabaya.
“Selama berada di surabaya, kami memberikan fasilitas yang dibutuhkan assyifa, seperti biaya operasional dan rumah singgah selama masa perawatan medis di RSUD dr. Soetomo Surabaya,” imbuhnya.
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih dan sangat mengapresiasi atas respon penanganan yang cepat yang dilakukan Kementrian Sosial Kepada Assyifa anak yang lahir tanpa anus.
“Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Risma, menurut kami, Kementrian Sosial sangat responsip melihat persoalan yang dialami nasyarakat di seluruh tanah air, khususnya kepada assyifa anak yang lahir tanpa anus,” pungkasnya. (Syaiful anwar/hem)
