Sumenep, www.klix.co.id – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, melalui Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar), terus berupaya memberikan yang terbaik dalam menyambut tahun kunjungan wisata untuk menaikkan kunjungan wisatawan di berbagai tempat wisata, termasuk wisata religi diantaranya masjid Jamik, asta tinggi, asta sayyid yusuf, dan wisata religi lainnya.
Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Sumenep, Moh. Iksan mengatakan, berbagai langkah yang sudah pihaknya lakukan setiap tahunnya, salah satunya dengan melakukan silaturrahmi sekaligus pembinaan terhadap pengelola wisata, termasuk pengelola wisata religi.
“Banyak materi yang kami sampaikan kepada para pengelola wisata, diantaranya, memberikan pemahaman agar pengelola wisata selaras dengan langkah pemerintah untuk menaikkan kunjungan wisata,” katanya. Jum’at (17/05/2024).
Pemahaman paling penting yang disampaikan Disbudporapar sumenep kepada para pwngelola wisata, termasuk pengelola wisata religi, yaitu pemahaman untuk menjaga sapta pesona agar para wisatawan atau peziarah senang dan nyaman, sehingga ingin kembali lagi berkunjung ke tempat wisata di Kabupaten ujung timur pulau Madura ini.
“Sapta pesona yang harus dijaga, diantaranya, kebersihan, kesejukan, serta keamanannya, sehingga para wisatawan atau peziarah merasa nyaman dan ingin kembali datang berkunjung,”. Imbuhnya.
Lebih Lanjut. Moh. Ihsan, menjelaskan, pada tahun ini, jumlah wisatawan atau peziarah mengalami penigkatan yang segnifikan, tahun 2023 lalu, kunjungan wisata, baik wisata umum maumpun wisata religi, tercatat rata-rata diangka 1,5 juta pengunjung, dan tahun 2024 ini, pihaknya mengharapkan lebih dari 2 juta wisatawan yang berkunjung.
“Dari berbagaiĀ pagelaran ivent dan program yang kami lakukan, alhamdulillah kunjungan wisatawan atau peziarah mengalami kenaikan dari tahun ke tahun,” jelasnya.
Sementara, Edi Zulkarnain, salah seorang pengurus wisata religi Asta Sayyid Yusuf Talango, menuturkan, pihaknya sangat berterima kasih kepada pemerintah Kabupaten Sumenep, setiap tahunnya telah mengajak bersilaturrahmi sekaligus memberikan binaan atas pentingnya pengelolaan tempat wisata dengan baik dan benar.
“Atas saran yang diberikan pemerintah untuk memberikan kenyaman kepada para peziarah, alhamdulillah setiap harinya peziarah dari berbagai kota di Indonesia terus bertambah, biasanya rata-rata dalam satu hari ada 5 bus yang berisi sekitar 40 hingga 50 peziarah persatu bus. Paling ramai peziarah yang datang, biasanya hari ahad hingga mencapai 15 bus perharinya,” tuturnya.
Pihak Asta Sayyid yusuf berharap peran serta pemerintah Kabupaten Sumenep, terus dibutuhkan untuk terus memberikan yang terbaik pada perkembangan tempat wisata religi, termasuk wisata religi Asta Sayyid yusuf Talango.
“Kami selalu sangat butuh peran serta pemkab sumenep demi perkembangan tempat wisata religi yang ada di daerah kami, mungkin kedepannya, mungkin yaitu pembangunan infrastruktur agar peziarah semakin nyaman dan ingin berkunjung kembali, pungkasnya. (poenk/luth)
