Sumenep, www.klix.co.id – Faisal Muhlis, politisi PAN di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, menggelar buka bersama dengan konstituennya. Hal ini dilakukan dalam rangka untuk menjaga dan mempererat tali silaturahmi.
Buka bersama (bulber) kali ini, di lakukan Faizal Muhlis bersama dengan paguyuban perajin keris, Bertempat di rumah salah seorang pengurus paguyuban perajin keris di di Desa Aengbaja Raja, Palongan, Aeng Tong-tong dan Talang, juga diisi dengan diskusi ringan.
“Ini acara buka bersama dengan para paguyuban perajin keris. Acara santai saja namun intinya bagaimana silaturahmi tetap terjalin,” kata Faisal Muhlis, Senin (08/04/2024).
Pria asal Kecamatan Bluto tersebut, menjelaskan, menjalin silaturahmi dengan konstituen tidak harus dengan acara formal, Karena menurutnya, melakukan sesuatu termasuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat tidak ada batasan.
“Saya kan lahir dari masyarakat biasa, tentu tidak ingin ada sekat antara saya dengan masyarakat. Meski pun saya sebagai anggota legislatif di tingkat kabupaten tapi saya ingin sederhana saja,” jelasnya.
Lebih lanjut, Faizal Muhlis menambahkan, terkait dengan diskusi dalam kegiatan tersebut, hanya sebatas pembahasan biasa. Termasuk tentang pengembangan keris yang dibuat oleh para perajin.
“Kan buka puasanya dengan paguyuban perajin keris, bahasannya seputar keris. Saya pribadi ingin terus ada regenerasi perajin keris karena ini warisan budaya yang tidak boleh punah,” harap Faisal Muhlis. (poenk)
